MUARA IKAN – Diduga karena motif dendam, A Lekat bin Mat Cik (35) warga Dusun 1 Desa Muara Ikan Kecamatan Penukal Utara Kabupaten PALI, tega membacok Irwanto bin Sukendi (35) warga desa yang sama hingga tewas. Ironisnya, kejadian tersebut dilakukan pelaku disaat korban sedang tidur-tiduran di warung milik Gewi.
![]() |
Kapolsek Penukal Utara saat menunjukkan TKP pembunuhan |
Menurut Kapolres Muara Enim; AKBP Hendra Gunawan SIK MSI melalui Kapolsek Penukal Utara Iptu Acep YS SH mengatakan, kronologi kejadian tersebut, pada Jum'at (11/11), sekitar jam 9.00 WIB, saat korban (Irwanto) sedang tidur-tiduran di warung milik Gewi bersama dengan 2 temannya, tiba-tiba, pelaku (Lekat) datang dari arah belakang dan langsung membacok korban kearah dada sebelah kiri dengan menggunakan parang sebanyak satu kali. Setelah itu, lanjut Acep, pelaku lantas melarikan diri dengan membawa parang yang ia gunakan.
"Korban sempat ditolong oleh warga yang berada di tempat kejadian, namun karena luka yang cukup serius, korban akhirnya meninggal di tempat," kata Acep, Jum'at (11/11).
Mengenai motif pelaku, Acep mengatakan diduga pelaku merasa dendam kepada korban, karena sebulan yang lalu, anak korban dan anak pelaku berboncengan motor dan mengalami kecelakaan yang mengakibatkan anak pelaku mengalami patah kaki. "Karena hal tersebut, pelaku merasa kesal dengan korban," lanjut Acep.
Lebih lanjut Acep mengatakan, bahwa pihaknya telah melakukan olah TKP dan saat ini korban telah di visum dan dibawah ke rumah duka. "kasus pembuhunan ini telah ditangani oleh Polsek Penukal Utara berdasarkan LP nomor LP/43 /B/XI/2016/Res Muara Enim /Sek Penukal Utara tanggal 11 November 2016," pungkasnya.[az]