Kamis, 12 November 2015

,

Dafit Susanto SE, Ketua Tim Pemenangan HAFAL Kecamatan Tanah Abang : "Jangan Termakan Issue"

Dafit Susanto SE, Ketua Tim Pemenangan HAFAL Kecamatan Tanah Abang




Tanah Abang, beritapali.com
Munculnya issue miring setelah kampanye terbuka Paslon HAFAL di desa Raja Kecamatan Tanah Abang banyak hal-hal yang sengaja dipelintir oleh lawan politik untuk mendiskriditkan Paslon HAFAL.

Untuk itu kepada BeritaPALI Dafit Susanto SE, Ketua Tim Pemenangan HAFAL Kecamatan Tanah Abang menyatakan bahwa Apa yang telah disampaikan oleh para jurkam pada acara kampanye terbuka di Desa Raja tanggal 3 November yang lalu mungkin hanya karena luapan euphoria dukungan yang menggebu-gebu dari para jurkam itu sendiri sehingga mungkin muncul kata-kata yang kurang berkenan terhadap masyarakat terutama masyarakat Desa Raja sendiri.

"Kami sebagai Tim Pemenangan hanya terlalu bersemangat menyampaikan visi dan misi Paslon HAFAL, tidak ada maksud untuk menyinggung Paslon lain. Sejauh ini menurut kami, Paslon HAFAL adalah sosok pemimpin yang merakyat dan sudah terbukti hasil kepemimpinannya, salah satunya adalah pembangunan jembatan Payu Putat. Jika selesai nanti hal tersebut dapat memberikan dambak baik untuk semua masyarakat Kabupaten PALI, terutama berdampak langsung pada masyarakat Tanah Abang dan sekitarnya" ungkap Dafit.

Ditambahkan oleh Dafit bahwa sesungguhnya apa yang telah dilontarkan tersebut tidak bermaksud untuk menyakiti masyarakat atau paslon lain. Dan dirinya yakin masyarakat bisa memahami dan memilah tentang isi dan pembicaraan yang telah disampaikan dipanggung terbuka tersebut.

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris Tim Pemenangan HAFAL Kecamatan Tanah Abang; Ardani AMd. Dirinya mengungkapkan bahwa masing-masing Paslon adalah putra terbaik PALI.

"Namun ada Paslon yang saat ini lebih tepat untuk memimpin PALI. Jika dilihat dari fakta di lapangan, Paslon HAFAL sudah banyak berbuat untuk Kabupaten PALI dan kita harus mengakui ini," papar Ardani.

"Untuk itu yang terbaik adalah jika kita berikan kesempatan lebih dahulu untuk HAFAL memimpin Kabupaten PALI ini, karena Pak Heri orang yang berpengalaman didalam pembangunan infrastruktur. Karena beliau adalah mantan Kadin PU Bina Marga Muba dan Sumsel, berarti sesuai dengan apa yang dianjurkan Rasulullah bahwa kita menyerahkan kepemimpinan kepada ahlinya," pungkasnya.

Teks/Foto : Azwar
Editor : Azwar
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Komentar via Facebook