Jumat, 24 Juni 2016

, , ,

Wabup PALI : Jangan Sia-siakan Dana Desa

Pengambilan sumpah jabatan


Pendopo, BeritaPALI -- Tepat sepekan usai pelantikan 17 pjs Kepala Desa, Wakil Bupati PALI; Ferdian Andreas Lacony kembali melantik 3 Pjs Kades di 3 Kecamatan yang dipusatkan di Aula Rapat Pemkab PALI, Jumat (24/6).

Dalam sambutannya, Wabup PALI mengatakan bahwa untuk membangun PALI banyak tantangan dan hambatan yang harus dihadapi kedepan karena kabupaten PALI masih baru untuk itu butuh usaha dan kerja keras dari Kepala Desa.

"PALI terkenal dengan penghasil migas, namun perlu diketahui bahwa migas sifatnya tidak akan bertahan lama. Oleh karena itu pemerintah mencanangkan program pembangunan dari desa ke kota, agar tidak terjadi urbanisasi dimana masyarakat desa pindah ke kota," ungkapnya.

Dikatakan oleh Ferdian, visi Bupati PALI salqh satunya adalah sentra ekonomi rakyat. Visi ini diharapkan dapat diikuti oleh semua jajaran di kabupaten PALI.

Selain itu, Wabup menekankan, dalam membuat rencana kerja di desa, Pemerintah Desa harus mengacu pada program kerja Pemkab dan Pemprov agar terjadi inline atau sinergi satu garis.

"Membangun desa harus bersinergi dengan unsur lain , untuk itu berbaik sangka dengan pemerintah adalah hal yang perlu dilakukan untuk menciptakan sinergi tersebut," jelasnya.

Wabup juga menyampaikan bahwa saat ini Bupati PALI sedang bekerja agar pada pelaksanaan Asean Games 2018 mendatang Bandara PALI dapat di fungsikan, sehingga jika Bandara SMB II penuh maka Bandara PALI dapat dijadikan alternatif sebagai pengalihan parkir.

Ferdian juga mengapresiasi kegiatan pembangunan yang saat ini tengah dilakukan oleh di Pemerintah Desa menggunakan dana desa. Namun dirinya menghimbau agar Kepala Desa dapat berpikir kreatif dengan melibatkan semua unsur dan stakeholder di Desa.

Selain itu dirinya mengharapkan dalam pembentukan BUMDES, Direkturnya harus paham mengenai bisnis. Paham bagaimana strategi bisnis untuk kemajuan BUMDES, bagaimana cara memanfaatkan modal yang ada dan proyeksi bisnis kedepan untuk kesejahteraan masyarakat desa

"Jika memang perlu kedepan BPMPD harus melakukan pelatihan bisnis untuk Direktur BUMDES ke daerah yang BUMDESnya telah berhasil," papar Wabup.

Lebih lanjut Wabup menjelaskan bahwa jika pemerintah desa kreatif maka dapat membentuk Badan Usaha Milik Antar Desa (BUMADES) atau holding, yaitu Badan Usaha Milik Beberapa Desa.

Wabup juga menghimbau agar Pemerintah desa tidak menyia-nyiakan dana desa karena ini merupakan kesempatan masyarakat untuk membangun desa.

"Jika dana desa dialokasikan dengan tepat, maka itu sangat membantu pemkab PALI. Karena hasilnya desa dapat menopang kota," tegas Wabup.

Adapun Kades yang dilantik yaitu, Rudianto Ama Pd sebagai Pjs Kades Muara Sungai, Siti Bayinah sebagai Pjs Kades Beruge Darat dan Rustam Effendi SH MH sebagai Pjs Betung Selatan.

Jeriansyah, Kabid Pemerintahan Desa BPMPD PALI

Sementara itu, Kabid Pemerintahan Desa Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa; Jeriansyah mengatakan pelantikan Pjs Kades ini adalah dalam rangka persiapan Pilkades serentak tahun 2017 mendatang.

Selain itu, dikatakan oleh Jeri, saat ini Kabupaten PALI memiliki 22 Desa dengan status persiapan.

"Desa-desa persiapan saat ini dihimbau untuk melengkapi persyaratan-persyaratan administrasi untuk perubahan status menjadi desa definitif sesuai UU No 43 tahun 2014 tentang Desa," ungkapnya.

Dimekarkannya Desa Persiapan lanjut Jeri, adalah untuk memajukan desa, mensejahterakan masyarakat desa dan mempermudah pelayanan dalam bidang administrasi pedesaan.

"Kedepannya dengan dibentuknya desa persiapan ini  dapat menciptakan masyarakat yang sejahtera, baik dibidang pendidikan, kesehatan maupun ekonomi, karena ini merupakan program dari Presiden Jokowi yaitu membangun dari desa," paparnya.

Hadir dalam tersebut diantaranya Wakil Bupati PALI, Staf Ahli Bupati; Danki Brimop PALI, Kepala SKPD, masyarakat dan undangan lainnya.[az]
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Komentar via Facebook