Selasa, 09 Agustus 2016

Kenal Pamit Kapolsek Talang Ubi, Penuh Rasa Kekeluargaan



Pendopo, BeritaPALI – Sebagai bentuk penyambutan terhadap Kapolsek Talang Ubi yang Baru dan penghargaan kepada Kapolsek yang lama, Polisi Sektor Talang Ubi mengadakan acara Kenal Pamit di halaman Mapolsek Tlang Ubi, Senin (8/8). Kompol Janton Silaban SH SIK dipindah tugaskan sebagai Kabag Ops Polres Muba, sedangkan jabatannya sebagai Kapolsek Talang Ubi digantikan oleh Kompol Victor Eduard Tombais SE.

Acara yang  dihadiri oleh Sekda PALI; Robby Kurniawan SSTP MSi, Waka I dan II DPRD PALI; Devi Herianto SH MH dan H Darmadi Suhaimi SH, Kepala SKPD, Camat Talang Ubi; Asrohi SSos MH, Koramil Talang Ubi; Kapt. Irwanda, Dankie Brimob PALI; Kades serta beberapa pimpinan perusahaan yang ada di Kabupaten PALI itu berlangsung haru dan penuh rasa kekeluargaan.

Kapolsek Talang Ubi yang lama; Kompol Janton Silaban SH SIK mengatakan Market seorang Polisi adalah masyarakat, karena masyarakatlah yang menilai seorang polisi apakah berbuat baik, bekerja atau tidak.

“Dan selama pengalaman saya bertugas, tidak terlepas dari peran serta aktif masyarakat, pemerintah dan semua stakeholder yang ada di Kabupaten PALI,” ungkap Janton.

Janton juga menyampaikan permohonan maafnya kepada seluruh masyarakat PALI, karena menurut Janton masih banyak respons dan pengaduhan masyarakat yang belum bisa ia tanggapi. “Untuk itu, kepada Kapolsek yang baru saya harap bisa meningkatkan hubungan baik antara masyarakat, dan semua pengaduan masyarakat dapat ditanggapi,” lanjut Janton.

Kepada para personel Polsek Talang Ubi, Janton berharap agar dapat membantu tugas Kapolsek yang baru.

Kapolsek Talang Ubi yang baru; Kompol Victor Eduard Tondais SE dalam sambutannya mengatakan, dirinya merasa ragu untuk bisa melanjutkan kepemimpinan Kompol Janton Silaban SH SIK. “Namun dengan dorongan dan kerja sama yang baik antara masyarakat, aparatur pemerintah dan tokoh masyarakat, saya yakin dan akan berusaha semaksimal mungkin untuk melaksanakan amanah yang telah diberikan,” kata Eduard.

Sementara itu Sekda PALI; Robby Kurniawan SSTP Msi mengatakan, melihat banyaknya tamu undangan yang hadir pada acara Kenal Pamit tersebut membuktikan bahwa Polsek Talang Ubi telah menyatu didukung dan dicintai oleh masyarakat.

Dikatakan oleh Sekda, mutasi atau perpindahan aparatur negara merupakan hal yang biasa  dalam penjenjangan dan pembinaan karir seorang aparatur.

“Oleh karena itu pada kesempatan ini, izinkan kami atas nama masyarakat dan pemerintah Kabupaten PALI mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas pengabdian dan dedikasi yang tinggi Kapolsek Talang Ubi lama, Kompol Janton Silaban,” ungkap Sekda.

Sekda juga mengatakan bahwa dalam menjalankan tugas, Kompol Janton Silaban telah banyak memberikan kontribusi dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat yang merupakan salah satu pra-syarat  untuk dapat terwujudnya perimbangan dan pembangunan di Kabupaten PALI.[az]
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Komentar via Facebook